Senin, 21 Agustus 2017

Bakteri Akan Dikirimkan NASA ke Antariksa, Saat Gerhana Matahari

Bakteri

LigaFox - Laman berita The Verge mengabarkan, pengiriman bakteri ke ketinggian 30 ribu meter di atmosfer bumi, itu merupakan bagian dari misi Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) ke planet Mars. Bagian stratosfer bumi tersebut, memang memiliki kondisi yang mirip dengan Planet Merah.

Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), akan mengirimkan bakteri ke antariksa, saat gerhana matahari. Tujuannya adalah, untuk mengetahui ketahanan bakteri, saat berada di luar angkasa, khususnya planet Mars.

"Karena itu, tim kami ingin mengetahui tingkat ketahanan bakteri, terhadap radiasi semacam itu" ujar Green, seperti dikutip dari laman The Verge, Sabtu, 19 Agustus 2017.

Terlebih lagi, kata dia, di ketinggian tersebut, suhu sangat rendah, sekitar minus 37 derajat Celsius, dengan udara yang sangat jarang.
Menurut Direktur Ilmu Planet Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), Jim Green, melihat ketahanan bakteri saat gerhana matahari, ini sangat penting sekali, untuk ekspedisi Mars ke depannya.
Dia menjelaskan, ketika gerhana matahari terjadi, suhu akan terus turun, dan bulan akan menahan sebagian besar sinar ultraviolet, sehingga mirip radiasi di planet Mars.

Bakteri yang digunakan, adalah spesies Paenibacillus xerothermodurans. Bakteri ini terkenal, akan pola bertahan hidupnya, di kondisi yang sangat ekstrem. "Bakteri adalah unsur organisme, yang bisa berkembang jadi kehidupan kompleks" ujar Green.

Saat gerhana matahari, Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), akan menerbangkan 50 balon udara, dari 20 wilayah di Amerika.

Balon tersebut akan diluncurkan, bersama sejumlah siswa/siswi sekolah menengah atas, dan mahasiswa/mahasiswi universitas di Negeri Paman Sam (Amerika Serikat) tersebut.

Semua balon juga dilengkapi dengan kamera Raspberry Pi, sensor cuaca, dan jaringan Internet, untuk menyiarkan live streaming gerhana matahari, dari ketinggian 30 ribu kilometer.
Eksperimen ini, menurut Green, bisa dibilang juga, ingin mengetahui kemungkinan adanya kehidupan, atau makhluk hidup lain di luar bumi.
Sebab, kalau memang bakteri tersebut mampu bertahan hidup, secara tak langsung membuka kemungkinan, tentang perkembangan kehidupan lain di luar angkasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar